Tanya Montir

Setir mobil miring setelsh ditabrak dari kanan

Kintan Salsabila

Sabtu, 07 Mei 2022

Mobil saya diserempet mobi lain dari kanan, setelah itu stir mobil jadi tdk bisa lurus condong kekanan jika dilurusin stirnya mobil bergerak kekiri. Selain itu pintu mobil juga tidak bisa tertutup rapat, harus di tutup dengan keras baru bisa padahal sebelumnya tdk seperti itu. Mohon bantuannya, apakah cukup dengan spooring balancing saja untuk meluruskan ban dan stir ? 

 

Diskusi Terbaru

image-montir
Pandu Moanda Sabtu, 07 Mei 2022
Montir
Halo Ibu Kintan, terima kasih sudah menggunakan layanan Tanya Montir.

Kami ikut prihatin dengan kejadian yang ibu alami, semoga ibu dalam keadaan sehat selalu.  Melihat dari gejala dan sebab akibatnya, dugaan kami sementara benturan yang terjadi sepertinya mengenai sistem kemudi atau kaki-kaki mobil ibu. Dalam sistem kemudi (kaki-kaki) terdapat beberapa komponen yang berfungsi menjaga kestabilan laju kendaraan, diantaranya ada komponen Ball Joint, Tie Rod, Long Tie Rod, Link Stabilizer, Arm, Rack Steering. Bila ada benturan ekstra keras menghantam mengenai salah satu atau bahkan lebih, akan berakibat berubahnya nilai sudut (derajat) idealnya. Untuk mendapatkan nilai sudut idealnya sangat tepat seperti yang ibu sampaikan, bisa didapat menggunakan alat bantu yang kita kenal dengan pengerjaan Spooring and balancing. Spooring bertujuan untuk mensinkronkan nilai sudut pergerakan komponen-komponen sistem kemudi. Sedangkan Balancing lebih ke proses pekerjaan mendapatkan nilai center (stabil) nya pergerakan velg dan ban dibanding dengan kedudukannya di as roda.

Gejala pergerakan mobil lebih condong ke kanan berarti telah terjadinya perubahan nilai sudut idealnya. Tentang pertanyaan ibu Kintan apakah cukup dengan proses pengerjaan Spooring dan Balancing, tentu harus juga diamati apakah ada kerusakan yang dialami dari masing-masing komponen tersebut. Sebagai contoh, bila long Tie rod nya bengkok karena benturan maka kami sarankan untuk dilakukan penggantian dengan komponen yang baru.

Sebagai referensi, kadang tingkat kerusakan komponen (contoh: Tie Rod bengkok) tidak terlihat jelas. Melalui pekerjaan spooring dapat diketahui perubahan nilai sudut idealnya. Namun bila jelas tidak terlihat ada kerusakan pada komponen-komponen tersebut maka tindakan hanya melakukan Spooring saja bisa mendapatkan nilai sudut idealnya sehingga sistem kemudi mobil dapat kembali normal (stabil), tidak ada kecenderungan pergerakan ke salah satu arah. Untuk pengerjaan Balancing mungkin hanya akan diperlukan bila terlihat ada kerusakan yang terjadi pada velg mobil, terlihat penyok misalnya.

Untuk keluhan pintu mobil kanan, menurut dugaan kami berarti benturan yang terjadi juga mengenai komponen panel Fender (spatbor) atau bahkan pintu mobil. Mungkin ini bisa dengan mudah terlihat karena biasanya meninggalkan bekas (marking) kerusakannya, seperti baret atau penyok. Akibat benturan itu menyebabkan perubahan pada posisi (kedudukan) nya. Atau benturan mungkin juga dapat membuat terjadinya perubahan pada posisi (kedudukan) engsel pintunya. Hal-ha inilah yang dapat mengakibatkan keluhan yang ibu alami. 

Saran dari Montiro :
1. Ibu Kintan dapat membawa mobilnya ke bengkel Velg & Ban yang memiliki alat Spooring & Balancing. Ini untuk menganalisa keluhan pada sistem kemudi mobil ibu. Sebaiknya ibu mencari Bengkel Ban & Velg yang memiliki reputasi dan kualifikasi yang baik. Biasanya pada bengkel-bengkel Ban & Velg yang besar. Biasanya mereka juga dapat melakukan penggantian komponen yang rusak bila memang dibutuhkan. 
2. Ibu mendatangi bengkel body repair untuk melakukan perbaikan pada keluhan pintu mobilnya.

Untuk mempermudah proses pencarian bengkel-bengkel yang dimaksud di atas, silahkan ibu menggunakan fitur layanan Booking Servis kami, di layanan tersebut ibu Kintan dapat menemukan bengkel-bengkel rekanan Montiro.id yang terdekat dengan lokasi ibu. Dengan layanan booking service kami, ibu juga dapat membuat jadwal kunjungan ke bengkelnya. Dan riwayat service mobil ibu akan tercantum di akun layanan kami. 

Sebagai tambahan, Montiro.id  juga memiliki layanan real time Chat Montir dimana ibu dapat melakukan konsultasi dengan Montir-montir online kami. Dengan mendownload aplikasi Montiro.id yang tersedia di Playstore dan Appstore.
Semua layanan kami bersifat bebas biaya, bahkan dengan ibu menggunakan layanan Booking Service kami, ibu berhak mendapatkan cash back Rp. 50.000 (Via Ovo, GoPay) tiap kali service di bengkel-bengkel rekanan Montiro.id.

Demikian dari kami semoga bermanfaat untuk ibu Kintan. Salam sehat